Modus yang Banyak Digunakan Untuk Pencurian Motor

Para pelaku kejahatan termasuk pencurian motor akan selalu memiliki berbagai macam cara untuk bisa mengelabui korbannya dan mendapatkan apa yang diinginkan. Maka akan sangat penting bagi anda untuk mengetahui berbagai macam modus yang seringkali digunakan oleh para pencuri motor untuk bisa mengambil tanpa disadari atau bahkan anda juga tidak sempat meminta tolong. Sehingga perhatikan dengan baik kemungkinan modus tersebut dan selalu waspada kapanpun dan dimanapun.

Berpura-Pura Sebagai Kenalan Lama

Memang cara ini akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk pencuri mendapatkan motor incarannya dari anda. Biasanya mereka akan berpura-pura sebagai orang yang sudah sangat mengenal anda secara akrab, misalnya mengaku sebagai teman lama, kerabat atau kakak kelas. Mereka akan mengelabui anda dengan membuat anda mempercayai mereka dengan baik. Modus ini memudahkan mereka untuk mengetahui kapan saat yang tepat untuk melakukan aksinya. Sehingga anda juga akan membutuhkan waktu untuk menyadari motor anda sudah diambil oleh orang tersebut.

Maling Driver Online Sebagai Penumpang

Saat ini memang di jalanan bisa dengan mudah ditemukan begitu banyak driver ojek online berkeliaran. Ternyata mereka juga tidak luput dari incaran para pelaku pencurian motor yang ingin mengambil keuntungan. Modus yang biasa digunakan adalah berpura-pura sebagai penumpang kemudian disaat yang tepat penumpang tersebut ternyata akan mengambil motor dari driver yang ditumpanginya. Maka jika anda adalah driver ojek online maka harus sangat berhati-hati dan waspada karena biasanya pelaku juga tidak sendiri dan sudah memiliki komplotan yang menunggu di lokasi tertentu.

Memanfaatkan Kelalaian Anda

Memang sebagai manusia wajar saja jika anda sampai lupa untuk melakukan sesuatu hal meskipun sangat penting. Biasanya yang seringkali terjadi adalah memarkirkan motor dalam keadaan tidak dikunci stang, meletakkannya sembarangan atau kunci motor tertinggal masih tergantung di motor. Tentu saja ini adalah kesempatan emas bagi para pencuri untuk bisa segera mendapatkan keuntungan dari motor anda. Bahkan mereka tidak perlu bekerja ekstra untuk mendapatkan motor incarannya ketika si pemilik lalai dalam menjaga keamanan kendaraannya sendiri. Maka anda harus membiasakan diri untuk selalu mengecek ulang keamanan motor sebelum meninggalkannya meskipun itu sudah ada di tempat parkir khusus.

Merampas Paksa Dengan Kekerasan

Mungkin belakangan ini anda juga sudah sering mendengar terkait pencuri motor yang merampas dari korbannya secara paksa. Pada keadaan mendesak biasanya mereka juga bisa berbuat nekat dengan mendekati korbannya yang masih dalam keadaan diatas motor kemudian melakukan kekerasan agar bisa merampas motornya secara paksa. Tentu saja si pelaku tidak ingin melukai korbannya karena yang diinginkan adalah motornya, tetapi jika memang keadaannya mendesak dan mereka sudah panik mungkin saja hal tersebut terjadi. Maka untuk menghindarinya anda juga harus memperhatikan jalur yang dilalui apakah aman, cukup ramai dan cukup pencahayaan saat malam hari, sehingga akan jauh lebih aman terutama wanita jika memang harus berkendara di malam hari.

Penggunaan Peralatan Khusus

Untuk bisa lebih mudah dalam mengambil motor yang diincar maka penggunaan kunci T, kunci baja atau peralatan lainnya memang sudah menjadi pendukung yang banyak diaplikasikan. Modus ini memang yang paling lama berkembang namun sampai saat ini juga masih banyak yang menggunakannya jika memungkinkan. Meskipun sudah dikunci dengan baik, pelaku bisa merusak kunci magnet pada motor dan menyalakan mesin bahkan tanpa menggunakan kunci aslinya. Memang beresiko tetapi ini adalah cara atau modus yang paling cepat untuk bisa mengambil motor secara lebih aman.

Setelah anda mengenal dengan baik beberapa modus yang sering digunakan oleh para pelaku pencurian maka akan lebih mudah untuk menentukan langkah apa yang akan diambil untuk melindungi motor anda secara lebih optimal. Menghindari berbagai kondisi yang meningkatkan peluang pencuri mendapatkan keinginannya adalah salah satu langkah yang bisa anda lakukan sebagai tindakan pencegahan. Tentunya tidak ada yang mau untuk terjadi pencurian motor tetapi memang terkadang pelaku akan mengembangkan cara lainnya agar lebih mudah mendapatkan motor anda anda harus waspada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *