Galau Mau Beli Jam Tangan Original atau KW Super? Baca Dulu Tips Ini

Harga jam tangan pria original dari merek-merek terkenal seperti Casio, G-shock, Fossil, Quartz, Q&Q, hingga merek-merek beken macam Alexandre Christie, Seiko, Rolex memang sering berpikir puluhan bahkan ratusan kali sebelum merogoh kocek untuk membelinya. Pasalnya, harga jam tangan yang asli pasti tidak murah.

Karena harganya yang lumayan mahal, maka tak jarang orang akhirnya menjatuhkan pilihan pada jam tangan KW super yang biasa digunakan sebagai istilah untuk menyebut jam tangan bajakan, yang desain atau bentuknya serta fiturnya sangat mirip dengan yang asli.

Tapi tentu saja harga yang ditawarkan untuk berbagai macam jam tangan KW jauh lebih terjangkau dan lebih murah. Dan kadang-kadang, jika pandai menjaga. Jam tangan KW tersebut bisa awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Namun sebagus dan semirip apapun produk KW, tetap saja sering membuat kita merasa minder atau malu sekalipun tidak banyak orang yang menanyakan atau melihat secara detail jam yang kita kenakan. Tapi sedikit banyak, di dalam hati kita tahu bahwa produk tersebut adalah produk KW.

Di samping kegalauan di atas, tentu saja masih ada beberapa pertimbangan lain yang perlu kita pikirkan sebelum memutuskan apakah akan membeli jam tangan pria/wanita original atau yang KW super.

Bagi kamu yang masih galau dan bingung apakah harus membeli yang asli atau yang palsu, saya punya beberapa tips yang saya harapkan bisa membantu kamu mengambil keputusan.

Jam tangan original jarang pernah mengecewakan

Sejelek-jeleknya jam tangan asli. Biasanya cukup awet dan mempunyai kelebihan yang pasti tidak dimiliki oleh jam tangan KW. Soal kualitas dan tingkat keawetan (durabilitas) jam tangan original jauh lebih bisa diandalkan.

Jam asli akan membuat kita lebih percaya diri

Sekalipun tidak ada orang yang memperhatikan dan menanyakan jam tangan yang kita gunakan, apakah itu asli atau palsu? Saat mengenakan sesuatu yang original, secara otomatis kita pun akan merasa bangga dan percaya diri.

Perasaan tersebut sebenarnya bisa kita maksimalkan untuk meningkatkan rasa percaya diri dalam berbagai kesempatan. Misalnya saat bekerja, saat akan tes wawancara, dan pada momen-momen lainnya.

Membeli jam tangan berharga mahal akan membuat kita lebih peduli

Tidak seperti saat kita membeli produk palsu yang harganya murah. Ketika kita menggunakan jam tangan mahal yang asli. Kita pun secara otomatis akan lebih peduli terhadap produk tersebut. Selain akan menjaganya dan memperlakukannya dengan hati-hati, kita pun biasanya akan lebih suka dan lebih pede mengenakannya kemanapun kita pergi.

Jam tangan palsu atau KW super sering membuat kita minder

Sebaliknya, membeli jam tangan pria yang palsu akan membuat kita sering merasa:

  • Malu untuk menunjukkannya di depan orang-orang. Terutama orang yang tahu dan sedikit agak kritis dengan merek dan tingkat originalitas
  • Bisa membuat kita kehilangan rasa percaya diri
  • Bisa membuat kita agak kurang peduli sehingga jarang menggunakan jam tangan atau kurang berhati-hati saat menggunakannya

Jam tangan KW biasanya jauh lebih murah

Sekalipun punya banyak kelemahan, namun jam tangan KW punya satu kelebihan yang Tentu saja tidak dimiliki oleh jam tangan original. Kelebihan tersebut adalah harganya yang sangat murah.

Bagi kamu yang benar-benar tidak mampu untuk membeli jam tangan asli tapi tetap tertarik untuk menggunakan jam tangan agar lebih menghargai waktu, agar penampilan jadi lebih berkelas dan elegan, atau karena tuntutan pekerjaan. Saya rasa membeli jam tangan KW bisa jadi alternatif.

Tempat membeli jam tangan yang bagus dan murah

Sulit rasanya untuk tidak menyebut toko online seperti Bukalapak sebagai tempat berbelanja produk yang bagus dan murah. Selain menjadi tempat berkumpulnya para penjual yang menawarkan aneka rupa jam tangan pria maupun wanita serta jam tangan couple. Online shop seperti Bukalapak adalah tempat paling mudah untuk memilih jam tangan yang hadir dalam berbagai pilihan model atau desain, fitur, merk, hingga warna.

Saya pribadi merekomendasikan toko online Bukalapak karena olshop yang satu ini selain menyediakan produk asli yang baru, juga menyediakan dan menjual produk bekas yang murah tapi berkualitas, banyak menawarkan diskon dan promo yang bisa kamu temukan di halaman Bukalapak.com/promo, gratis ongkos kirim, fitur nego yang bisa kamu manfaatkan untuk menawar, hingga fitur kredit 0% yang bisa kamu manfaatkan untuk belanja produk mahal dengan cicilan ringan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *