Mendapatkan beasiswa keluar negeri tentu membuat Anda merasa sangat senang bukan? Bagaimana tidak? tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan baik seperti ini. Saat ini memang banyak sekali program beasiswa yang mungkin bisa Anda coba. Nah, bagi Anda yang ingin mendapatkan beasiswa S2 Psikologi luar negeri, Anda bisa melihat juga ada beberapa universitas terbaik yang ada di luar negeri yang dapat Anda pilih salah satunya untuk jurusan Psikologi.
Beasiswa S2 Psikologi di Luar Negeri : Universitas TOP Dunia
Jika membahas masalah universitas yang ada di dunia tentu tidak akan ada abisnya. Pasalnya saat ini sudah banyak sekali universitas terbaik dan TOP yang dapat Anda pilih khususnya bagi Anda yang sedang mencari untuk jurusan Psikologi. Nah, bagi Anda yang ingin melanjutkan pendidikan S2 ke luar negeri, memang banyak sekali program beasiswa S2 Psikologi luar negeri yang dapat Anda cari informasinya dan pilih sesuai dengan keinginan Anda. Namun, sebelum Anda mencari informasi mengenai program beasiswa sebaiknya Anda bisa mencari tahu terlebih dahulu mengenai universitas terbaik untuk jurusan Psikologi.
Beasiswa S2 Psikologi di Luar Negeri : Beberapa Universitas TOP Dengan Jurusan Psikologi Terbaik
Mencari informasi mengenai beasiswa S2 Psikologi di luar negeri tentu sangat mudah sekali saat ini, Anda bisa mencarinya melalui internet atau Anda juga bisa menanyakan langsung kepada kampus Anda baik itu kepada dosen, profesor dan lainnya. Tak hanya itu saja sebenarnya, Anda juga harus mencari universitas untuk jurusan Psikologi yang terbaik yang ada di luar negeri sehingga Anda bisa mencari informasinya lebih lanjut. Untuk itu, berikut ada beberapa informasi mengenai universitas TOP di dunia dengan jurusan Psikologi terbaik seperti di bawah ini:
- Universitas TOP Untuk Jurusan Psikologi Terbaik di Amerika Serikat
Amerika memang merupakan negara yang memiliki banyak universitas terbaik yang dapat Anda pilih salah satunya untuk jurusan Psikologi. Bagi, Anda yang ingin melanjutkan pendidikan di negara ini, maka Anda bisa memilih beberapa universitas terbaik seperti University of Pennsylvania, New York University, the University of Chicago, Columbia University, University of illinois di Urbana-Champaign, Massachusetts Institute of Technology, University of Minnesota, University of Texas di Austin, Duke University, Brown University, Ohio State University dan the University of California.
- Kanada
Selanjutnya ada juga university terbaik yang ada di Kanada yang dapat Anda pilih untuk jurusan Psikologi S2. Dimana negara ini juga memiliki 16 universitas TOP yang paling terbaik untuk jurusan Psikologi. Namun, yang termasuk ke dalam daftar paling TOP adalah seperti the University of British Columbia, the University of Toronto dan juga McGill University.
- Inggris
Kemudian universitas di Inggris. Dimana Inggris ini juga memang merupakan negara terbaik yang dapat Anda pilih untuk melanjutkan pendidikan S2 khususnya untuk jurusan Psikologi. Universitas yang dapat dipilih dan masuk ke dalam kategori universitas terbaik adalah seperti the University of Edinburgh, King’s College of London, Cardiff University, the University of Manchester dan London School of Economics and Political Science.
- Jerman
Jerman juga termasuk ke dalam negara yang memiliki universitas dengan jurusan Psikologi terbaik di dunia. Dimana 2 diantara memang sudah termasuk ke dalam 100 universitas yang paling TOP dan terbaik seperti Humboldt University Zu Berlin dan juga Ludwig Maximilians Universitat Munchen.
- Belanda
Belanda memiliki 9 universitas yang dapat dipilih juga untuk jurusan Psikologi dan termasuk ke dalam peringkat 50 teratas seperti University of Amsterdam, Erasmus University Rotterdam, Vrije Universiteit Amsterdam dan juga Radboud University Nijmegen.
Diatas ada beberapa informasi mengenai beberapa universitas TOP di dunia khususnya untuk jurusan Psikologi yang dapat Anda lihat. Untuk informasi mengenai program beasiswa S2 Psikologi di luar negeri Anda bisa mencarinya sesuai dengan beberapa universitas terbaik seperti diatas.
kalau untuk negara asia untuk S2 Psikologi bagaimana kak?